Saat menggunakan air di kamar mandi, alirannya biasanya langsung menuju saluran pembuangan, sehingga tidak menimbulkan genangan di lantai. Hal ini bisa terjadi karena ada floor drain, komponen penting di kamar mandi yang berfungsi mengalirkan air limbah dari permukaan lantai ke sistem pembuangan utama.
Namun, apakah Anda tahu apa itu floor drain, apa fungsinya, dan bagaimana perawatannya? Jika tidak, yuk, simak penjelasan lengkapnya di artikel berikut!
Pengertian Floor Drain
Sesuai namanya, floor drain merupakan saluran pembuangan yang sering dipasang di lantai garasi, balkon, area cuci, dapur, dan kamar mandi. Floor drain umumnya terhubung dengan sistem saluran air, sehingga air bisa mengalir ke sistem pembuangan. Biasanya, floor drain dilengkapi dengan saringan atau penutup.
Gunanya adalah untuk mencegah supaya tidak ada benda berukuran besar masuk ke saluran air serta menyaring berbagai macam kotoran. Selain itu, floor drain juga dilengkapi dengan fitur water trap atau sistem perangkap air yang dapat membantu mencegah agar bau tidak sedap tidak naik ke permukaan.
Fungsi Floor Drain
Lantas, apa saja fungsi yang ditawarkan jika menggunakan floor drain? Ini dia beberapa fungsinya:
- Meningkatkan sanitasi dan mencegah adanya genangan air di kamar mandi, sehingga dapat membantu menghindari pertumbuhan penyakit akibat sanitasi yang buruk.
- Mencegah penyumbatan pada pipa karena floor drain dapat menyaring rambut atau kotoran, sehingga tidak masuk ke saluran pipa PVC yang digunakan di kamar mandi.
- Mengalirkan air dengan sangat cepat sehingga dapat membantu mencegah genangan air di kamar mandi.
- Memudahkan ketika membersihkan kamar mandi karena airnya langsung mengalir ke saluran pembuangan.
Jenis Floor Drain
Tidak hanya satu, floor drain terdiri dari beberapa jenis dan mungkin saja kerap digunakan untuk mengalirkan air di kamar mandi. Berikut daftarnya:
- Hidden Floor Drain
- Corner Floor Drain
- Linear Floor Drain
- Automatic Floor Drain
- Standard Floor Drain
Perawatan Floor Drain
Supaya tetap awet, floor drain perlu dirawat secara rutin. Lantas, bagaimana cara merawatnya? Cek di sini!
- Bersihkan saringan minimal seminggu sekali,
- Siram floor drain dengan air panas 1-2 kali seminggu,
- Tuangkan larutan cuka dan baking soda untuk membersihkan saluran,
- Cek berkala material floor drain dan pastikan tidak ada bagian yang berkarat atau retak.
Demikian penjelasan singkat mengenai floor drain, fungsi, jenis, dan perawatannya yang mungkin bisa diterapkan. Yuk, gunakan floor drain di kamar mandi!